Raih WTP Enam Kali Berturut-Turut, Bupati Samosir Ucapkan Terimakasih Kepada BPK RI

    Raih WTP Enam Kali Berturut-Turut, Bupati Samosir Ucapkan Terimakasih Kepada BPK RI
    Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sumatera Utara Eydu Oktain Panjaitan, S.E, MM, Ak, CA., CSFA Ketika Menyerahkan Penghargaan WTP Kepada Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST disaksikan Ketua DPRD Kabupaten Samosir Sorta Ertaty Siahaan

    SAMOSIR-Pemerintah Kabupaten Samosir kembali menerima penghargaan atas pencapaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) TA 2022 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sumatera Utara

    Penghargaan pencapaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah ini merupakan penghargaan yang ke Enam (6) kalinya diterima Pemerintah Kabupaten Samosir dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia Perwakilan Sumatera Utara

    Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sumatera Utara Eydu Oktain Panjaitan, S.E, MM, Ak, CA., CSFA menyerahkan langsung hasil pemeriksaan kepada Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST di Auditorium Badan Pemeriksa Keuangan Sumatera Utara, Selasa (09/05/2023) kemarin

    “Selamat kepada Pemerintah Kabupaten Samosir yang telah berhasil menerima penghargaan atas pencapaian Opini Wajar Tanpa Pengecualian atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) TA 2022, ”ujar Kepala Badan Pemeriksa Keuangan perwakilan Sumatera Utara Eydu Oktain Panjaitan

    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST dalam kesempatan itu mengucapkan terima kasih banyak kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas pemberian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) kepada pemerintah Kabupaten Samosir

    “Terimakasih atas segala masukan, koreksi dan langkah-langkah perbaikan. Hal tersebut tidak lepas dari kekurangan dan kelemahan kami dalam pengelolaan keuangan dan penyusunan LKPD Kabupaten Samosir, ” ujar Bupati Vandiko Timotius Gultom

    Vandiko Timotius Gultom juga mengatakan, peraihan opini Wajar Tanpa Pengengecualian selama 6 kali berturut-turut dapat membawa kebaikan bagi masyarakat, dan Pemerintah Kabupaten Samosir akan terus konsisten melakukan perbaikan dan penataan Pengelolaan Keuangan yang lebih baik,

    Ketua DPRD Kabupaten Samosir Sorta Ertaty Siahaan juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Badan Pemeriksa Keuangan yang telah menyelesaikan tugas pemeriksaan keuangan daerah Tahun 2022 sehingga Kabupaten Samosir dapat kembali meraih opini wajar tanpa pengecualian.

    Turut serta mendampingi Bupati Samosir diantaranya, Pj. Sekertaris Daerah Waston Simbolon, Inspektur Samosir Marudut Tua Sitinjak, Kepala BPKPD Melva Siboro, Kepala Dinas Kominfo Immanuel Sitanggang, Sekretaris DPRD Samosir Ricky Rumapea, Plt. Kadis PUTR Rudimanto Limbong. (karmel)

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Panen Bawang Merah Varietas Ubi Lancor 16,8...

    Artikel Berikutnya

    Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hadrianus Sinaga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hadiri Pesta Syukuran Parna se-Indonesia di Samosir, Gubernur Sumut Ajak Parna Menjaga Lingkungan dan Kelestarian Danau Toba
    Bupati Samosir Rayakan Natal Bersama Naposo PSBI Wilayah Samosir
    Tingkatkan Produktivitas Pertanian, Dinas Perindag ESDM Sumut Serahkan Empat Unit Pompa Air Kepada Petani, Bupati Samosir Ucapkan Terimakasih
    Bupati Samosir, Kepala BBPPTP Medan bersama Kelompok Tani Lakukan Penanaman Bibit Kopi di Kawasan Pertanian Terpadu
    Bupati Samosir Serahkan Remisi Umum Kepada 94 Orang Warga Binaan Lapas Kelas III Pangururan
    Satuan Narkoba Polres Samosir Amankan 12 Orang Terduga Pemakai Narkoba Bersama Barang Bukti 1,52 Kilogram Ganja
    Berkat Sinergitas, Alokasi Pupuk Bersubsidi untuk Kabupaten Samosir Naik 15,91 Persen Tahun 2023
    Berikan Pelayanan Peningkatan Iman Selama Bertugas, Bupati Samosir Ucapkan Terimakasih kepada Pastor Masseo Sitepu
    Bupati Vandiko Timotius Gultom Sambut Baik Kehadiran Gereja BNKP di Samosir, 27 Agustus 2023 Akan Diresmikan
    Bupati Samosir Ikuti Rapat Paripurna Mendengarkan Pidato Kenegaraan Republik Indonesia Dalam Rangka Peringatan HUT Ke-78
    Hadiri Pelantikan PAW Anggota DPRD, Wakil Bupati Samosir: Perjuangkan Aspirasi Rakyat
    Hasil Panen Komoditi Bawang Merah Program Pangula Na Ture Memuaskan
    Bupati Samosir Hadiri Acara Serah Terima Pendeta HKBP Resort Tomok
    Hadirkan Artis Ibukota, Ribuan Masyarakat Nikmati Pesta Rakyat Aquabike di Kabupaten Samosir
    Bantuan Berdatangan, Bupati Samosir Pastikan Pasokan Makanan untuk Pengungsi Korban Banjir Bandang Aman

    Ikuti Kami